Thursday, 28 July 2016

Selamat Hari Berdagang Batik (Mas Bei)


Sebuah kebanggaan sekaligus pemborosan, kita memang masyarakat pelupa sampai-sampai apa saja perlu diperingati, perlu dirayakan, dan dibesar-besarkan, pada akhirnya semua dimanfaatkan para pedagang, nilai tinggi yang dimiliki berubah menjadi lembaran rupiah.

Kita telah membentangkan kesombongan, merasa bangga diatas kebanggaan warisan tapi pengetahuan tentang apa yang kita banggakan nol besar!

Tengoklah mereka para pemelihara warisan itu, bila matamu masih mampu dan belum terlalu silau sebagai pengikut trend, mereka goreskan tangan tua diatas lembaran hidup sebagai buruh kebudayaan dijaman sekarang, menyambung nyawa dibawah kendali para juragan.



Pantaskah kita berbangga diri sebagai pembeli yang mendapat bonus pengakuan sebagai yang terhebat, karena mampu melampaui orang-orang normal menjadi terpanjang?

Kita malas memahami arti, tapi mulut dan tindakan kita seolah peduli dan menjunjung tinggi apa yang disebut budaya luhur, ikut-ikutan asal mendapat pengakuan dan kebanggaan semu.

Selamat berdagang batik.
021013

No comments:

Post a Comment